Tuesday, June 16, 2009

Penantang Baru MacBook Air, MSI Notebook X600 yang Super Tipis

MSI kembali menggebrak dengan hadirnya notebook X-Slim series, MSI X600. MSI sendiri menciptakan notebookseri X600 ini untuki berkompetisi dengan MacBook Air dari Apple. Desain dari notebook MSI X600 ini termasuk ukuran display 15.6 inch dengan dukungan resolusi layar 1366x768 piksel, dan masuk ke dalam platform Intel CULV, dalam satu paket notebook dengan tebal kurang dari 1 inch.

Untuk power dari notebook MSI X600 ini termasuk Intel Core 2 Solo 1.4GHz dan RAM 4GB. Notebook MSI X600 ini juga bisa tersambung dengan Wi-FI, Bluetooth, dan Ethernet juga kapasitas harddisk yang mampu menampung hingga 500GB. Namun, ada variasi lainnya dari notebook MSI X600 ini seperti processor Intel Celeron 1.2GHZ dan RAM 3GB, juga kapasitas harddisk yang lebih kecil sebesar 320GB.

Baik kedua versi memiiki fasilitas chipset grafis yang sama yakni ATI Mobility Radeon HD 4330 dengan VRAM 512MB dan sebuah HDMI output. Koneksi lainnya berupa port VGA, 3 USB jack, satu port Ethernet dan headphone juga microphone jack. Sebuah webcam juga dipasang di notebook bersistem Windows Vista Home Premium ini. Notebook MSI X600 juga memiliki memory card reader, keyboard full-size, dengan tambahan keypad numeric, dan fasilitas batrai 6 cell, untuk menambah bobot notebook menjadi 4.6lbs atau 2.1 kg.

Notebook MSI X600 ini akan hadir di Italia di akhir bulan Juni. Sementara untuk harganya, untuk model 1.4GHz dibandrol dengan harga $1,320, sementara model processor 1.2GHz akan dijual dengan harga $1,120.

Monday, June 15, 2009

Jakarta Fair Kemayoran 2009

32 Hari Musik Non Stop

Pameran musik Indonesia tahun 2009 ini akan menampilkan berbagai genre (aliran) musik; mulai dari pop, punk, pop Melayu, pop disko, rock, jazz, reggae, sampai ska. Dua aliran musik yang disebut terakhir ini perlu mendapat perhatian khusus. Steven & Coconut Treez dan Ras Muhammad secara khusus diundang untuk memeriahkan pameran musik ini. Begitu juga dengan Tipe-X, grup musik yang tetap eksis dengan ciri khas musiknya yang sangat fenomenal. Sementara Naif, Upstair, Twentyfirst Night, Goodnight Electric, Agriculture akan hadir dengan pop diskonya merupakan magnet atau daya tarik tersendiri.

Pameran musik 32 hari non stop ini akan dimulai dari pukul 19.30 sampai pukul 22.00 WIB. Khusus untuk hari Jumat, Sabtu, Minggu, pameran musik akan berlangsung dari pukul 19.30 hingga pukul 23.00 WIB

Friday, June 12, 2009

Trik Pintar Cegah Phishing di Facebook

Apakah mail di inbox Facebook membuat jengah karena phishing?

Serangan phishing telah mengirim pesan ke inbox Facebook yang menjadi korbannya, seperti layaknya notifikasi email dengan subject “Hi” atau “Hello”. Email tersebut tampil tampak seperti asli dari teman korban dan termasuk text yang menanyakan user untuk mengunjungi halaman login Facebook yang palsu, lalu attacker akan mencuri informasi login rahasia untuk melancarkan serangan phishing-nya di kemudian hari.

Jika konsumen ingin mencegah pesan phishing tersebut ke lingkungan teman terpercaya mereka di Facebook, maka Symantec telah memberikan saran berikut.

Maintain caution level
Selalu memaintain level peringatan untuk pesan yang masuk dari sebuah website atau yang tertampil atau dikirimkan dari website. Jika user menggunakan klik di link, maka user bisa double-check domain actual yang tertampil di bagian atas halaman. Atau setidaknya akan lebih aman jika user langsung mengetikkan alamat web langsung di address bar daripada membuka link dari pesan.

Username dan password unik

Menggunakan password dan username yang unik dan berbeda untuk setiap situs atau account.

User bisa menggunakan kombinasi huruf besar dan kecil, simbol dan angka.

Pastikan password memiliki panjang minimal 8 karakter, semakin panjang karakter password, makin susah ditebak.

User bisa menggunakan password secara acak dan meaningless, tidak menggunakan nama atau angka yang terkait dengan nickname atau tanggal ulang tahun.

User dapat mengubah password secara rutin, tidak menuliskan password di kertas atau apapun atau memberitahukan ke orang lain.

Tidak menggunakan nama asli di form login atau username atau nama keluarga, nama peliharaan, atau nama keturunan, nomor telepon, alamat, dan sebagainya.

Maintain browser dan system operasi dengan software keamanan.
Double check ketika sudah sampai dia alamat website yang dituju.
Ketika klik di Facebook atau situs lain, untuk selalu melihat tulisan di line address bar yang ada apakah sudah sesuai atau tidak.

User setidaknya waspada dan curiga mengenai permintaan website untuk memasukkan nama account dan password

Mau iPhone 3G? Ikuti Kontes Twitter

Ingin memenangkan Apple iPhone 3GS gratis?

Selama 5 tahun, ribuan customer dan sepuluh ribuan pengunjung situs Squarespace, mulai 8 Juni 2009 lalu, Squarespace akan memberikan hadiah gratis iPhone 3GS terbaru per harinya kepada satu orang yang beruntung selama 30 hari.

Untuk aturan yang ada dari Squarespace (http://www.squarespace.com/iphone):

  • Kontes akan berjalan mulai 8 Juni hingga 7 Juli
  • User bisa masuk mengikuti kontes via Twitter. Namun, jika sudah pernah memenangkan hadiah ini, maka orang yang bersangkutan tidak berhak mendapatkan hadiah yang sama selama kompetisi ini.
  • Untuk mengikuti kontes ini, tidak ada batasan negara ataupun usia. Hanya user harus mengirimkan sebuah tweet dari account Twitter dengan hashtag #squarespace di dalam text yang akan ditulis (isi text sesuai selera user, namun harus kreatif). Setiap tweet yang terkirim dengan tag #squarespace di dalamnya akan dimasukkan dalam pengundian.
  • Pemenang akan dipilih, secara acak, setiap pukul 5pm EDT (Eastern Date Time) via account resmi Squarespace (www.twitter.com/squarespace atau @Squarespace). Semua tweet yang terkirim setelah pukul 5pm akan dimasukkan ke dalam undian.
  • Hadiah pemenang juga termasuk sertifikat senilai $199, yang dapat digunakan untuk membeli iPhone 8GB atau layanan atau produk Apple lainnya di Apple Store.
  • Pemenang harian akan memilih untuk membeli iPhone dengan sertifikat hadiah mereka, dan mereka nantinya akan bertanggung jawab dan membayar layanan data seluler melalui AT&T atau provider yang support iPhone di negara user.
  • User tidak harus menjadi customer Squarespace untuk dapat memenangkan hadiah iPhone 3GS ini.
  • Pemenang akan dihubungi, dan Squarespace akan meminta alamat pos (mailing address), dan hadiah sertifikat untuk membeli iPhone 3GS akan dikirimkan dalam waktu 31 hari.

"Sandra Dewi Bugil" Apa Yah?

Ternyata "Sandra Dewi Bugil" adalah sebuah nama virus yang memakai nama artis Tanah Air untuk memperdaya calon korbannya, hasilnya bukan foto atau video artis yang didapat tapi melainkan sebuah virus yang mengacaukan sistem komputer anda.

Adi Saputera, pakar keamanan dari Vaksincom menjelaskan, Norman Security Suite (NSS) dengan teknologi Sandbox dan DNS Matching tanpa update mendeteksi virus Sandra Dewi sebagai new unkown virus. NSS setelah update mengidentifikasi Sandra Dewi Bugil.exe sebagai W32/Sadra.A

Ciri-ciri dari file virus ini, diantaranya sebagai berikut:
* Memiliki ukuran file sebesar 132 kb.
* Mempunyai type file Application.
* Berextension file .exe.
* Memiliki icon gambar (JPEG image).

Dilanjutkan Adi, virus Sandra Dewi dibuat dengan menggunakan bahasa pemrograman visual basic. Jika virus berhasil menginfeksi, maka ia akan membuat beberapa file virus diantaranya :
* C:\Sandra Dewi Bugil.exe (pada semua root drive)
* C:\Documents and Settings\%user%\Start Menu\Programs\Startup\Sandra Dewi Bugil.exe
* C:\WINDOWS\Sandra Dewi Bugil.exe
* C:\WINDOWS\system32\ Sandra Dewi Bugil.exe
* Membuat duplikat file virus pada setiap folder yang ada pada removable drive/usb.

Sebagai bentuk pertahanan, masih kata Adi, virus akan mencoba melakukan usaha blok terhadap beberapa fungsi Windows. Beberapa fungsi Windows yang diblok diantaranya sebagai berikut :
* Folder Options (dilakukan untuk mencegah akses terhadap file/folder yang disembunyikan)
* Registry Editor (dilakukan untuk mencegah akses perbaikan registry)
* Search/Find (dilakukan untuk mencegah dari pembersihan virus)
* Command Prompt (dilakukan untuk mencegah dari proses kill virus)
* Task Manager (dilakukan untuk mencegah proses monitoring virus)
* Control Panel (dilakukan untuk mencegah akses kontrol dari OS komputer)
* MsConfig/System Configuration Utility (dilakukan untuk mencegah akses pada startup)

Selain itu, virus juga mencoba melakukan usaha blok terhadap beberapa fungsi Windows yang lain seperti diantaranya :
* Disable klik kanan pada desktop.
* Disable 'All Programs' pada Start Menu.
* Disable menu Log Off/Turn Off pada Start Menu.

Dengan usaha ini, virus mencoba agar pengguna komputer kesulitan dalam menjalankan program tertentu, dan bahkan kesulitan untuk me-restart, log-off maupun shutdown komputer

Thursday, June 11, 2009

detikcom : Spanyol \'Terbelah\' dalam Tanggapi Aksi Madrid

title : Spanyol \'Terbelah\' dalam Tanggapi Aksi Madrid
summary : Aksi Real Madrid di bursa transfer musim ini menimbulkan pro kontra di tengah masyarakat Spanyol. Ada yang pro, tak sedikit yang kontra. Seperti apa opini yang beredar di tengah masyarakat Negeri Matador itu? (read more)