Selain Asus, MSI juga memamerkan dua model produk tabletnya dalam Computex yaitu MSI WindPad 100 dan WindPad 110.
Keduanya sama-sama memakai layar sentuh 10 inci namun di dalamnya memakai mesin yang sangat berbeda.
MSI WindPad 100 memakai prosesor Intel Atom Z530 1.6GHz dengan OS Windows 7 Ultimate. Tablet ini dilengkapi 2 port USB, webcam, dan port keluaran HDMI 720p. Bobotnya kurang dari 1 kg, memakai layar sentuh kapasitif 10,1 inci dengan resolusi 1024 x 600 piksel. Pada tablet ini MSI mengembangkan program untuk kemudahan navigasi memakai tangan yang disebut Wind Touch. Menurut Engadget WindPad 100 akan dijual dengan harga 499 dolar dan mulai tersedia akhir tahun 2010 ini.
Produk lainnya adalah sebuah tablet dengan OS Android 2.1 yang memakai chipset NVIDIA Tegra 2 yang disebut WindPad 110. Tablet ini juga memakai layar kapasitif 10 inci, port USB, dan keluaran video. Meski demikian tablet ini masih dalam bentuk prototipe dan belum bisa dipastikan kapan tersedia. Diperkirakan (jika diproduksi) tablet ini akan dijual dengan harga 399 dolar.
Gambar dari Engadget
Source Kassa9.com
No comments:
Post a Comment